Polres Karawang - Polsek Majalaya Polda Jabar, Anggota Polsek Majalaya melaksanakan patroli malam hari sebagai kegiatan rutin dengan cara patroli jalan raya dan tempat-tempat sepi yang memiliki potensi terjadinya gangguan Kamtibmas.
Bripka Dalih Rahmat dan Bripka Yusuf Bahtiar yang saat itu melaksanakan patroli menyampaikan bahwa dalam patroli malam tersebut lebih diutamakan antisipasi terjadinya kriminalitas jalanan, sehingga masyarakat dapat dengan aman dan nyaman saat melaksanakan aktivitasnya melewati jalanan sepi.
Baca juga:
Gawat, KPK Membuat Program Desa Antikorupsi
|
“Patroli malam kali ini kami berhenti di pertigaan Jalan Desa Gokgik sambil memantau masyarakat, juga diimbangi dengan penyampaian imbauan Kamtibmas kepada masyarakat agar tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman, ” Selasa ( 18/6 ) dinihari
Adapun sasaran dan rute patroli yang dilakukan Personil Polsek Majalaya dimulai dari mapolsek menuju jalanan sepi, Pertokoan, Perbankan dan permukiman warga.
Baca juga:
Gugatan Mahasiswa UKI Ditolak oleh MK
|
Kapolsek Majalaya Iptu Dede Komara mewakili Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono menyebutkan bahwa peran serta masyarakat sangat diharapkan dalam upaya pemeliharaan Kamtibmas di lingkungan sekitar tempat tinggal masing masing
"Apabila menemui hal-hal yang mencurigakan silahkan hubungi Kepolisian terdekat. Jadi sinergitas warga masyarakat dengan pihak kepolisian sangat dibutuhkan demi terwujudnya Kamtibmas di setiap lingkungannya, ” tutup Kapolsek Majalaya.
Polres Karawang _ AKBP Wirdhanto Hadicaksono.