Polres Karawang Polda Jabar - Sinergitas TNI - POLRI ditunjukan oleh anggota Bhabinkamtibmas Polri dan Babinsa TNI dalam menjalankan tugas sehari - sehari di wilayah Desa binaanya
Seperti hal nya yang dilakukan anggota Bhabinkamtibmas Desa Kalangsari Polsek Rengasdengklok Polres Karawang Polda Jabar Aiptu Deni Awaludin bersama Babinsa TNI Koramil 0404 Rengasdengklok Kopka Aryanto saat keduanya melaksanakan kegiatan sambang warga,
Senin (30/09/2024)
Kegiatan sambang yang dilaksanakan bhabinkamtibmas dan Bhabinsa bersama warga di Dusun Sinarsari Desa Kalangsari Desa Kec.Rengasdengklok Kab.Karawang
Pada kesempatan sambang tersebut Bhabinkamtibmas dan bhabinsa memberikan himbauan kamtibmas agar warga turut serta memelihara kamtibmas menjelang pilkada Serentak 2024, khusunya Kab Karawang, diantaranya menjaga Keamanan, jaga persatuan dan kesatuan, jaga kerukunan walaupun beda pilihan, jaga lingkungan dengan meningkatkan kegiatan ronda malam, segera laporkan kepada bhabinkamtibmas atau Mapolsek terdekat. apabila melihat atau mengetahui kegiatan menonjol yang berpotensi menimbulkan Gukamtibmas
Sesuai arahan Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Edwar Zulkarnain S.I.K., S.H., M.H, Kapolsek Rengasdengklok AKP Edi Karyadi S.H mengatakan, Bahwa kegiatan sambang warga merupakan sarana untuk menjalin silaturrahmi dan kedekatan Polri dengan masyarakat sehingga perlu adanya soliditas dan sinergitas antara TNI, Polri dan masyarakat, " Kata Kapolsek AKP Edi Karyadi S.H, Senin (30/09/2024)
"Jaga keamanan lingkungan masing - masing dengan melaksanakan kegiatan ronda malam, jaga kerukunan antar warga, jangan mudah terprovokasi oleh berita Hoax di media sosial yang dapat memecah persatuan dan kesatuan, jaga kamtibmas menjelang pilkada serentak 2024 kami yakin dengan adanya sinergitas antara TNI, Polri dan masyarakat situasi Kamtibmas akan tetap kondusif, " Ujarnya
Polres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain